Profil Arry Yuswandi yang Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Sekda Sumbar

- Editor

Jumat, 13 Juni 2025 - 20:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Padang, — Arry Yuswandi resmi dilantik Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Sumbar, di Auditorium Gubernuran, Jumat (13/6/2025).

Arry ditunjuk Presiden RI Prabowo Subianto menjadi Sekda Sumbar berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) 101/TPA Tahun 2025 tertanggal 4 Juni 2025.

Arry Yuswandi sebelumnya menjabat Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sumbar, dengan pangkat Pembina Utama Muda atau golongan IV/c. Kini dia berpangkat golongan 1b.

Pria asal Kabupaten Tanah Datar itu lahir pada 1975. Arry tercatat sebagai alumni Epidemiologi Universitas Indonesia. Kemudian kembali melanjutkan S2 di UI dengan jurusan AKK.

Baca Juga :  Disaksikan Khalayak Ramai, Dua Tersangka Tindak Pidana Diringkus Tim Buser Sat Narkoba Polres Payakumbuh

Arry dikenal sebagai birokrat yang telah berkiprah di bidang kesehatan dan administrasi pemerintahan. Ia pernah mengemban amanah sebagai kepala puskesmas di Kabupaten Sijunjung, Sekretaris Dinas Kesehatan Sumbar, dan Kepala Dinas Kesehatan Sumbar.

Dia juga pernah dipercaya sebagai Kepala Dinas Sosial Sumbar, Plt. Kalaksa BPBD Sumbar. Kemudian juga pernah diamanahi sebagai Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Sumbar hingga Plt Bupati Tanah Datar.

Baca Juga :  Problematika Eksekusi Putusan Condemnatoir: Analisis Penetapan Non Executabel PA Lubuk Sikaping

Gubernur Sumbar Mahyeldi mengatakan, jabatan Sekda memegang peranan penting dalam menjalankan roda pemerintahan daerah. Sekda merupakan pejabat ASN tertinggi di lingkungan pemerintah provinsi sekaligus penghubung utama antara kepala daerah dan seluruh perangkat daerah.

“Posisi Sekda ini seperti mesin penggerak yang bekerja di balik layar, tapi sangat menentukan keberhasilan gubernur dan wakil gubernur dalam menjalankan visi Sumbar Madani yang Maju dan Berkeadilan,” jelas Mahyeldi.(*/rdk)

Berita Terkait

Menpora Dorong Silat Masuk Olimpiade, Sumbar Diandalkan jadi Basis Pengembangan
Pemko Padang Matangkan Rencana Revitalisasi Kawasan Kota Tua
Wagub Vasco Ruseimy Resmi Dilantik Sebagai Ketua IPSI Sumbar
Sambut Tahun Ajaran Baru, Bank Nagari Luncurkan Promo Cashback
Kunjungan Wisman ke Sumbar pada Mei 2025 Naik, Wisnus Turun
Wako Padang Serahkan SK 2.844 Orang PPPK Formasi 2024
APBD Perubahan 2025, Pemko Padang Targetkan PAD Rp897 Miliar
Pemko Padang Kucurkan Rp1,9 Miliar Bantuan Keuangan ke Parpol

Berita Terkait

Kamis, 3 Juli 2025 - 20:53 WIB

Menpora Dorong Silat Masuk Olimpiade, Sumbar Diandalkan jadi Basis Pengembangan

Kamis, 3 Juli 2025 - 20:43 WIB

Pemko Padang Matangkan Rencana Revitalisasi Kawasan Kota Tua

Kamis, 3 Juli 2025 - 17:13 WIB

Wagub Vasco Ruseimy Resmi Dilantik Sebagai Ketua IPSI Sumbar

Kamis, 3 Juli 2025 - 13:08 WIB

Sambut Tahun Ajaran Baru, Bank Nagari Luncurkan Promo Cashback

Selasa, 1 Juli 2025 - 22:58 WIB

Kunjungan Wisman ke Sumbar pada Mei 2025 Naik, Wisnus Turun

Berita Terbaru

Pesisir Selatan

3 Jenis Penyu Langka Datangi Kawasan Konservasi Amping Parak

Kamis, 3 Jul 2025 - 20:37 WIB